Kamis, 06 Juni 2019

# Buku Harianku

Tips Cepat Move On

Berapa waktu terlama yang kamu perlukan untuk mencintai atau menyayangi seseorang tanpa apalasan? Based on my experience, I just need 12 months or one year. Im serious. Sebelumnya aku bahkan sangat membenci orang tersebut.

Lalu, berapa waktu terlama yang kamu perlukan untuk membenci seseorang tanpa alasan? Based on my experience... one year is not enough.

Mengapa kita lebih sulit membenci tanpa alasan? Bahkan kadang sudah ada alasan pun kita masih sulit membenci dan melupakan. Ada dua kemungkinan. Kemungkinan pertama, kita adalah orang yang baik hati. Kemungkinan kedua, kita adalah orang yang bodoh. Yang tak bisa move on dari masa lalu dan tak bisa menerima kenyataan.

Berikut beberapa tips cepat move on versi Tatirah:

1. Buang semua benda kenangan dengannya.
2. Ganti semua produk yang kamu pakai, mulai sabun mandi, shampoo, parfum, pewangi pakaian dll.
3. Ubah atau tata ulang kamar dan rumahmu.
4. Blokir semua akunnya. Jangan simpan nomor kontaknya di hp mu apalagi di hatimu.
5. Ubah nada dering ponselmu.
6. Ubah wallpaper hp dan laptopmu.
7. Untuk sementara jangan berkomunikasi dengan teman-teman dia.
8. Ganti kebiasaan atau hobi yang dapat mengingatkanmu tentang dia.
9. Jangan sebut namanya lagi dalam doamu.
10. Tekuni suatu kegiatan baru.
11. Pergilah ke tempat yang jauh.
12. Ganti makanan favoritmu.
13. Ganti tempat nongkrongmu.
14. Bawa makan coklat.
15. Banyak2 bersyukur.

Nah, selamat mencoba ya!?


















Tidak ada komentar:

Posting Komentar